Sistem Informasi Desa Kramat
Rabu, 27 Agustus 2025 diselenggarakan Rapat Koordinasi Pemerintah Desa dengan Pengurus Koperasi Merah Putih (KMP) Desa Kramat.
Koperasi Merah Putih (KMP), atau Koperasi Desa/Kelurahan (KDMP/KKMP), adalah lembaga ekonomi beranggotakan masyarakat desa dan kelurahan yang diinisiasi oleh Presiden Prabowo Subianto pada Maret 2025 untuk meningkatkan kesejahteraan dan ketahanan pangan nasional melalui prinsip gotong royong. KMP menyediakan berbagai unit usaha seperti apotek, klinik, simpan pinjam, pengadaan sembako, dan logistik, serta dapat mengembangkan usaha lain sesuai potensi daerah. Pendanaan awal untuk KMP bersumber dari APBN, APBD, dan APBDes, dengan KMP yang telah beroperasi dapat mengakses pendanaan melalui Kredit Usaha Rakyat (KUR) dari perbankan negara.
Dalam sambutannya Kepala Desa Kramat, Joko Aris Prasojo berharap KMP berjalan dengan baik dan mengembangkan kekuatan, merekrut anggota serta memajukan kesejahteraan anggota.
Ketua KMP Desa Kramat, Sutoyo menyampaikan bahwa perijinan dan legalitas sudah lengkap. KMP memiliki potensi kerja sama dengan Pos dan Giro, Pertamina (Pangkalan Gas Tabung Pink), Pupuk Pusri (non subsidi), BPJS (untuk karyawan), Bank/Samsat (pelayanan pembayaran Pajak Kendaraan).